Beranda / Berita / Blind Spot

Tips dan Trik Hindari Blind Spot Kendaraan Saat Berkendara, Agar Lebih Aman!

Tanggal : , Penulis : Tim Konten

Tips dan Trik Hindari Blind Spot Kendaraan Saat Berkendara, Agar Lebih Aman!

 

Federal Oil - Blind Spot adalah area yang tidak terlihat oleh pengemudi karena sejumlah faktor. 

Sebut saja ukuran atau dimensi kendaraan, kondisi lingkungan, jalan atau lalu lintas, cuaca, dan kualitas barang bawaan yang mungkin mengaburkan pandangan saat berkendara.

Dengan kata lain, blind spot adalah area yang luput dari penglihatan pengemudi. Sebab, pengendara tidak selamanya mempunyai area pandang yang luas.

Tentu saja blind spot sangat berdampak terhadap keamanan dan keselamatan berkendara.

Bukan hanya untuk diri sendiri, tapi juga pengendara maupun pengguna jalan lainnya.

Meski istilahnya sudah cukup sering terdengar, banyak pengendara yang mengabaikan keberadaan titik buta ini. 

Para pengemudi atau pengendara yang mengalami kecelakaan lalu lintas, 60% diantaranya mengaku karena kurang memperhatikan keberadaan kendaraan lain di sekitarnya.

Berikut ini cara untuk menghindari blind spot:

Pertama, selalu jaga jarak aman agar terhindar dan bisa masuk kedalam bagian yang bisa terlihat oleh kendaraan yang ada didepan kita saat berkendara.

Kedua, pahami titik blind spot dari kendaraan yang ada didepan kita selama berkendara, agar penting untuk bisa melihat potensi bahaya yang ada ketika berkendara.

Ketiga, selalu fokus dalam berkendara baik di pandangan dan pendengaran agar kewaspadaan saat berkendara tetap terjaga.

Keempat, bunyikan klakson atau beri tanda dengan lampu agar kendaraan kita tetap terlihat oleh kendaraan didepan kita jika ingin mendahului agar kendaraan tersebut juga bisa waspada.

Kelima, selalu gunakan perlengkapan berkendara yang memiliki lapisan reflektor agar jika berkendara saat malam hari tetap terlihat oleh kendaraan lainnya.

Itu lima tips dan trik agar saat kita berkendara bisa terhindar dari kecelakaan karena blind spot.

(federaloil.co.id)

 

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine