Beranda / Berita / Lima Aplikasi Seru

Lima Aplikasi Seru Mengasah Otak

Tanggal : , Penulis : adit

Lima Aplikasi Seru Mengasah Otak

Aplikasi pada smartphone banyak ragamnya, selain untuk keperluan smartphone itu sendiri, pengguna smartphone juga mengunduh apikasi bersifat hiburan seperti games yang berguna untuk melawan kejenuhan.

Diantara aplikasi permainan tersebut ada lima aplikasi yang saat ini digandrungi para pengguna smartphone, ini dia daftarnya Feders ;


Duel Otak


Aplikasi ini dibuat programer asal Swedia, satu aplikasi free-mium, satu lagi berbayar. Kontennya tentang ilmu dan pengetahuan, sejarah modern, dan dunia. Dalam permaianan ini kalian bisa mencari lawan dari teman di media sosial (Facebook) atau juga undangan nama yang tertera di akun Duel Otak.

Sudah lebih dari 1 juta pengunduh aplikasi ini. Tingkat keseruannya adalah ketika selesai menjawab 3 pertanyaan tantangan dari lawan, Ronde selanjutnya kita yang memilih kategori pertanyaan. Kalau menang, banyak yang mengcapture dan lalu mepostingnya di media sosial.


Tebak Lagu Indonesia


Mirip seperti kuis televisi legendaris Berpacu Dalam Melodi yang dikemas dalam format digital, sehingga deretan lagu yang dikuiskan menjadi pertanyaan atau tebak-tebakan bagi peserta.

Lagu-lagu yang harus ditebak adalah lagu Indonesia dari zaman dulu hingga sekarang. Strategi menang permainan ini adalah bukan soal kecepatan menjawabnya, sebab hal itu nggak terlalu penting, karena tidak akan menambah skor. Tetapi jika kamu terlewat maka nilai bisa kurang. Karena pada akhirnya kamu akan mendapatkan skor kalo jawabannya benar.

Developer aplikasi ini asli orang Indonesia yang berasal dari Makassar, selain telah membuat Tebak Lagu Indonesia yang sudah lebih dari 1 juta unduhan, Spektadev juga membuat aplikasi Ucapanku, SMS Makassar, dll.


Tebak Gambar


Kuis ini mengajak kalian untuk bermain dengan menebak gambar yang diolah sedemikian rupa dan dipadu dengan beberapa instruksi.

Kalian juga harus melewati level demi level, imajinasi harus tajam untuk bisa mencermati setiap gambar, serunya memori yang harus kalian siapkan nggak terlalu besar karena secara visual gambarnya cukup jelas mengantarkan ke sebuah kalimat.

Tebak Gambar termasuk salah satu aplikasi Indonesia yang cukup melejit. Terbukti sudak lebih dari 5 juta unduhan diperoleh. Aplikasinya pun terus di-update. Terakhir 26 November silam.


Cerdas Cermat


Developer Siswa Media menghadirkan games layaknya dalam lomba cerdas cermat dengan berbagai segmen yang ada, aplikasi ini sudah dua tahun malang-melintang di Play Store dan telah diunduh oleh lebih dari 1 juta kali.

Sayangnya up date gaes nggak terlalu reguler, terakhir sang developer meng-up date pada tahun silam. Artinya, kemungkinan pertanyaan kuis belum bertambah nih Feders!

Selain itu, kuis ini juga tidak interaktif. Dan kalau menjawab benar atau salah, tidak diberikan informasi jawaban yang meluruskannya. namun aplikasi ini lumayan digemari pengguna smartphone di Indonesia.


Kuis Millionaire Indonesia 2015


Aplikasi ini memang terjemahan dari Who Wants to be a Millionaire dalam bentuk aplikasi. Peraturan dan cara mainnya sama saja seperti versi aslinya. Tiga pilihan seperti 50:50, phone a friend dan ask the audience pun dibuat persis.

Aplikasi ini masih tergolong baru, tetapi pengunduhnya sudah lebih dari 500 ribu orang. Jika dikemas lebih keren dengan template dan desain yang lebih orisinal dan improvisasi yang baru, bukan nggak mungkin permainan jadi lebih khas dan ramai peminatnya.


Nah Feders, aplikasi mana saja yang ada di smartphone kalian ?
 

Artikel Lainnya

Alex Marquez & Fabio Di
24 September 2023

Alex Marquez & Fabio Di

x Check if your product is genuine