Alasan Pembalap MotoGP Gemar Menaiki Motocross
Federal Oil - Bagi para penikmat balap MotoGP, pasti sudah mengetahui kebiasaan-kebiasaan pembalap favorit mereka.
Salah satunya adalah kegiatan yang mereka lakukan ketika sedang tidak ada balap, ada yang gemar jalan-jalan, ada yang tetap menjaga kebugaran dengan olah raga, namun hampir ada kesamaan di beberapa pembalap, yakni mereka gemar balap motocross.
Salah satunya adalah pembalap Gresini Racing Team MotoGP, yakni Fabio Di Giannantonio dan Alex Marquez.
Keduanya jika dilihat di laman instagram masing-masing @alexmarquez73 dan @fabiodiggia49 pasti menampilkan kegiatan mereka sedang bermain motocross ataupun motocross kesayangan mereka.
Memangnya apa sebab para pembalap itu gemar melakukan balap motocross ya?
Ternyata, dengan mengikuti balap motocross secara profesional baik resmi maupun ketika latihan di sirkuit, para pembalap MotoGP bisa melatih fisik mereka dengan maksimal.
Karena, seluruh tubuh akan selalu bekerja keras dengan motor yang ringan dan arena balap yang tentu saja menantang.
Terlebih lagi, area motocross yang biasanya memiliki trek tanah atau gravel akan lebih aman jika terjatuh dan menyebabkan cedera yang bisa berpengaruh terhadap performa mereka di arena balap MotoGP.
Begitupun dengan teknik menikung, para pembalap merasa bisa lebih melatih teknik mereka dalam melakukan sliding roda belakang di arena motocross karena trek yang mendukung.
Jadi, terjawab sudah kan Feders kenapa para pembalap MotoGP suka sekali balap motocross?
Artikel Lainnya

Federal Oil™ Kembali Ungkap Peredaran

Ciri Injektor Motor Kotor, Yuk Dirawat

Tips Bawa Barang Dengan Nyaman Selama
1_250_150.jpg)
Federal Matic 40, Bikin Motor Tetap Irit

Ragam Manfaat Kuras Tangki Bensin

Trivia Unik Marc Marquez, Si Semut Asal

Cara Aman Melakukan Pengereman Mendadak
1_250_150.jpeg)