Beranda / Berita / Yamaha Xabre

Valentino Rossi 'Bawa' Yamaha Xabre Ke Indonesia

Tanggal : , Penulis : adit

Valentino Rossi 'Bawa' Yamaha Xabre Ke Indonesia

Datangnya Valentino Rossi ke Indonesia pada 26 Januari kemarin ternyata ada misi khusus yaitu 'bawa' Yamaha Xabre ke Indonesia. Selubung hitam yang menjadi ciri khas launching motor dibuka oleh pembalap pemegang titel Juara Dunia MotoGP 9 kali.


 

Xabre (baca : Seber) yang merupakan julukan dari sebuah sabetan pedang cahaya (light saber) menunjukan tampilan yang agresif. Naked bike ini menawarkan sensasi berkendara dengan riding position berbeda, nyaman namun tetap lincah bermanuver.

”Motor baru ini sangat layak menjadi pilihan nomor satu motor sport bagi konsumen muda di Indonesia. Pasar sepeda motor Indonesia benar-benar disegarkan dengan hadirnya Xabre,” ujar Mohammad Masykur, Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) seperti dikutip dari Otomotifnet.com.


 

Dibekali dengan mesin berperforma tinggi 150 cc LC 4 valve Fuel Injection yang terbukti memiliki akselerasi responsif dan irit konsumsi bahan bakar. Motor ini memiliki spesifikasi diameter piston 57 mm dan stroke 58,7 mm berkarkter over stroke yang cocok untuk stop and go di lalu lintas padat. Didukung transmisi 6 percepatan untuk top speed lebih tinggi. Tenaga maksimumnya 16,35 dk @ 8.500 rpm dan torsi maksimumnya 14,3 Nm @ 7.500 rpm.

Spesifikasi mesinya khas mesin modern berteknologi tinggi, Federal Racing merupakan pelumas yang pas untuk motor yang tersedia 3 warna untuk dipilih, Silver Clarent (silver), Gunmetal Katana (abu-abu), Black Dagger (hitam).

Kalau Feders berminat, siapkan dana tak kurang ari Rp 29,8 juta untuk meminangnya secara sah. (federaloil.co.id)



DATA SPESIFIKASI

DIMENSI
P X L X T : 1959mm X 795mm X 1065mm
JARAK SUMBU RODA : 1350mm
JARAK TERENDAH KE TANAH : 164mm
TINGGI TEMPAT DUDUK : 805mm
BERAT ISI : 135 kg
KAPASITAS TANGKI BENSIN : 10.2 L

MESIN
TIPE MESIN : 4 Langkah berpendingin cairan, SOHC
JUMLAH / POSISI SILINDER : Silinder tunggal / Tegak
DIAMETER X LANGKAH : 57,0 x 58,7 mm
PERBANDINGAN KOMPRESI : 10,4 : 1
DAYA MAKSIMUM : 12.0 kW/8500 rpm
TORSI MAKSIMUM : 14.3 Nm/7500 rpm
SISTEM STARTER : Elektrik starter
SISTEM PELUMASAN : Basah
KAPASITAS OLI MESIN : Total = 1,15 L ; Berkala = 0,95 L ; Ganti filter oli = 1,00 L
SISTEM BAHAN BAKAR : Fuel Injection
TIPE KOPLING : Basah, Kopling manual , Multiplat
TIPE TRANSMISI : Constant mesh 6-kecepatan
POLA PENGOPERASIAN TRANSMISI : 1-N-2-3-4-5-6

RANGKA
TIPE RANGKA : Diamond
SUSPENSI DEPAN : Teleskopik
SUSPENSI BELAKANG : Swingarm
BAN DEPAN : 110/70-17M/C 54S
BAN BELAKANG : 130/70-17M/C 62S
REM DEPAN : Single disc brake
REM BELAKANG : Single disc brake

KELISTRIKAN
SISTEM PENGAPIAN : TCI
BATTERY : GTZ4V / YTZ4V
TIPE BUSI : NGK/CR9E



Foto    : Otosia

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine